3 Cara Memiliki Rumah Bagi Anda yang Uangnya Pas-Pasan
Klikbanjar.com | Rumah merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia. Tanpa rumah, manusia tak bisa memiliki tempat berteduh, dan untuk melakukan kegiatan lainnya.
Bicara soal rumah, tak semua orang bisa memiliki rumah, lantaran harganya yang cukup mahal. Maka dari itu, banyak orang yang memilih untuk menyewa rumah, agar bisa berteduh.
Tapi yang namanya menyewa, hak milik rumah bukan milik kita -- melainkan milik yang menyewakan rumah. Belum lagi resiko kalau si pemilik rumah ingin menghentikan untuk menyewakan rumahnya, tentu anda akan 'kalang-kabut'.
Lantas, adakah cara memiliki rumah sendiri, namun dengan uang pas-pasan?
Jawabannya, bisa dilihat pada 3 cara di bawah ini!
Apabila anda tak bisa membeli rumah secara tunai, anda bisa mengajukan untuk membeli rumah secara kredit. Anda cukup menyediakan uang muka dan memenuhi persyaratan lainnya, sisa pembayaran bisa anda cicil selama 15-25 tahun.
Yang patut anda perhatikan dalam membeli rumah secara kredit, carilah rumah KPR yang bersubsidi. Kemudian untuk angsurannya, pilihlah rumah yang angsurannya flat setiap tahunnya.
Dengan angsuran yang flat, maka semakin lama (di atas 10 tahun) 'nilai angsuran' dirasa akan turun. Hal itu disebabkan karena UMP akan meningkat tiap tahunnya, sementara angsuran rumah masih tetap sama (flat) seperti di awal.
2. Membangun dengan cara 'mencicil'
Bagi anda yang tidak ingin mengajukan kredit rumah, anda juga bisa menggunakan cara kedua ini. Cara ini bisa dibilang cara yang 'sabar', karena anda akan 'mencicil' untuk membangun rumah. Namun, cara ini diperuntukkan bagi anda yang sudah memiliki tanah.
Sisihkanlah uang anda setiap bulan untuk membeli bahan-bahan bangunan, seperti kayu ulin, kayu galam, batu bata, semen, pasir, dan lain sebagainya. Kemudian anda bangun rumah sedikit demi sedikit, sesuai dengan bahan bangunan yang tersedia. Lambat laun rumah anda akan jadi seutuhnya, asalkan anda mau bersabar.
Sementara rumah anda belum jadi, anda bisa menyewa rumah untuk sementara. Jadi anda menyewa rumah tidak selamanya, melainkan menunggu rumah anda selesai dibangun.
3. Menabung, kemudian beli rumah bekas yang murah
Cara ketiga ini juga dikhususkan bagi anda yang tidak mau mengajukan kredit, dan anda harus sabar dalam melakukan hal ini. Anda bisa menyisihkan penghasilan anda untuk disimpan sebagai 'tabungan rumah'.
Apabila tabungan anda dirasa cukup, carilah rumah bekas yang harganya murah. Banyak sekali rumah bekas yang murah, bahkan ada pula yang harganya di bawah 100 juta. Semua tergantung anda dalam melakukan pencarian informasi 'rumah bekas murah' -- yang harus dilakukan se-intensif mungkin.
Baca juga:
Itulah dia penjelasan singkat mengenai 3 cara memiliki rumah sendiri, bagi anda yang memiliki uang pas-pasan. Bagi anda yang berpenghasilan pas-pasan, cobalah cara-cara di atas - agar anda bisa mewujudkan impian untuk memiliki rumah sendiri.
Semoga bermanfaat! (af)